Railing tangga minimalis dengan tiang besar



Railing tangga dengan tiang besar adalah project yang kali ini kami kerjakan,Penggunaan besi hollow 10 x 10 menjadi pilihan untuk mendapat kan railing tangga dengan hasil yang terlihat kokoh dan mewah.

Beberapa bahan bahan utama dalam project kali ini selain besi hollow 10 x 10 yang di gunakan sebagai tiang adalah besi hollow 40 x 40 dan besi hollow 50 x 50


Untuk mendapat kan hasil sempurna jarak antara jeruji adalah 10 cm,Penggunaan jeruji dengan bahan yang besar seperti ini di saran kan untuk jarak nya jangan terlalu rapat,karena nanti nya akan kurang bagus.


Sekedar info untuk pembuatan railing tangga dengan model seperti ini harga nya antara Rp.700.000/m samapai dengan Rp.1.200.000/m tergantung bengkel dan daerah nya.Untuk di kami sendiri di daerah ciamis harga nya adalah Rp.850.000/m dengan finishing cat duco.


Untuk pariasi tiang nya di sini kami membuat nya sendiri secara manual,karena memang sangat jarang sekali toko yang menjual ornamen untuk tiang dengan ukuran 10cm x 10cm.Di sarankan untuk ornamen nya buat seminimalis mungkin.Untuk tiang model ini bisa juga di kreasikan dengan kayu,atau jika anggaran nya besar bisa menggunkan cor allumunium.


Finising menjadi salah satu faktor yang sangat penting terutama dalam pendempulan,Jangan sampai model yang sudah terlihat mewah dan mahal ini akan terlihat menjadi murahan hanya karena proses penghalusan dempul atau amplas yang tidak sempurna.

Karena nanti nya sebagus apapun cat nya tetap aja hasil nya akan tilihat jelek dan terlihat murahan,jadi hati-hati lah.


Nah itu lah sekilas mengenai Railing tangga minimalis dengan tiang besar yang kami kerjakan beberapa waktu yang lalu.

Untuk anda yang berencana membuat railing tangga dan tertarik bekerja sama dengan kami silahkan jangan ragu untuk menghubungi kami,Dengan senang hati kami akan membantu anda.

Kami mengerjakan railing tangga dengan ebrbagai pilihan model dan bahan,baik dengan bahan besi atau pun stainless.

Kami cukup berpengalaman dalam mengerjakan pembuatan railing tangga baik itu sekala kecil mau pun sekala besar,baik untuk di rumah sederhana atau pun untuk rumah-rumah elit.

Demikian info yang dapat kami bagikan semoga bermanfaat.

Terima kasih.....

Faktor penting dalam pembuatan pagar



Faktor-penting-dalam-pembuatan-pagar
Faktor penting dalam pembuatan pagar-Pagar rumah merupakan elemen rumah yang sangat penting, dia berfungsi keamanan si pemilik rumah dan barang yang ada dirumah . Meskipun fungsinya sebagai keamanan, pagar tak harus kaku. Dengan beragam pilihan yang kini tersedia di pasar, Anda bisa menjadikan fungsi pagar tetap sedap dipandang. Untuk membuat pagar, Anda lakukan adalah menyesuaikan model pagar dengan desain rumah Anda, sehingga jangan sampai model pagar merusak penampilan rumah atau tidak cocok dengan rumah anda.


 Beberapa hal yang perlu di perhatikan pada saat anda akan membuat pagar untuk rumah anda,Mulai dari bahan,model dan warna!di bawah ini bebrapa hal paling penting pada saat pebuatan pagar

Hal Penting dalam membuat pagar besi

  • Mari kita lakukan pemilihan bahan pembuatan pagar, karena ada beragam material yang bisa Anda gunakan. Ada bahan dari kayu, batu, bambu, tanaman, dan yang paling banyak digunakan adalah bahan dari besi. Besi pun bermacam-macam, misalnya besi cor, besi hollow, baja ringan, dan stainless.
  •   kalau anda memilih bahan kayu sebagai pagar, pilihlah kayu yang  keras , tahan cuaca dan rayap. dan  lapisilah dengan cat atau pelitur supaya awet. Perpaduan  bahan material bisa dilakukan, misalnya besi dan kayu atau besi dengan dinding bata.
  • Setelah bahan pagar, persiapan selanjutnya memilih desain. pelajari model rumah Anda apakah  minimalis, atau rumah klasik ? Desain garis lurus baik diaplikasikan untuk rumah bergaya minimalis. Desain berlekuk dan mewah bisa untuk rumah klasik.
  • Pikirkan pula tinggi rendah pagar rumah. Tinggi rendah bisa berarti sebagai estetika dan fungsi keamanan. Bila lingkungan Anda aman, tinggi pagar bisa dibuat tidak terlalu tinggi. Namun bila lingkungan kurang aman, pagar dibuat tinggi. Bila rumah Anda berada dalam perumahan dengan sistem klaster, biasanya tidak perlu membuat pagar tinggi-tinggi. Pagar bisa diaplikasikan dengan susunan tanaman.
  • Terakhir, memilih warna pagar. Warna menentukan kesan terhadap rumah dan pemiliknya. Pilihlah cat pagar yang sesuai dengan warna dinding rumah. Misalnya warna hitam pada pagar memberi kesan kuat, kokoh dan gagah. Warna putih atau krem memberi kesan ringan. Warna-warna natural memberi kesan nyaman dan ringan. 

Perawatan pintu pagar besi


Karat adalah masalah utama untuk pagar besi, begitu pun dengan warna kusam akibat perubahan
cuaca. Bahkan cuaca yang ekstrim, bisa membuat cat pagar terkelupas sehingga tak lagi sedap dipandang mata. Oleh karena itu, perawatan pagar besi memang harus lebih diperhatikan.
Berikut ini adalah beberapa tips ketika melakukan pengecatan pagar besi :
  • Bersihkan permukaan pagar besi sebelum dilakukan pengecatan. Bisa dengan mencuci ataupun mengamplas, bertujuan untuk menghilangkan noda dan kotoran yang menempel
  • Setelah itu, beri lapisan cat dasar dengan menggunakan cat alkali yang cepat kering
  • Kemudian cat sekali lagi dengan menggunakan campuran cat dan thinner agar tampilan warna cat lebih terang dan menutup sempurna
  • Gunakanlah kuas yang baru pada saat mengecat agar pengecatan rata dan tidak bergaris-garis
  • Sebaiknya pengerjaannya dilakukan pada saat musim panas agar cat cepat kering
  • Selanjutnya, sapukan cat besi sesuai dengan warna yang diinginkan. Ada baiknya warna yang dipilih serasi dengan warna rumah secara keseluruhan sehingga muncul kesan yang harmonis dan selaras

Nah itulah faktor penting yang harus anda perhatikan saat membuat pagar rumah.

Bengkel Las ACDS: Selengkap nya mengenai teralis


1.     Pengertian Teralis

Teralis merupakan suatu aksesoris tambahan yang biasanya sering digunakan pada jendela kaca di dalam rumah. Penggunaan teralis pada jendela rumah berguna sebagai pagar pembatas agar dapat meminimalkan ancaman tidakan kriminal yang dapat membahayakan keselamatan penghuni rumah. Selain itu, teralis pada jendela rumah juga memiliki manfaat lainnya yakni berguna untuk memperindah dan mempercantik interior rumah anda. Seiring berjalannya waktu teralis sudah sangat banyak tersedia dengan berbagai macam design dan model yang dapat anda pilih untuk dipasangkan di jendela rumah.
Model teralis jendela yang biasanya sering dipakai pada rumah ialah yang memiliki warna netral seperti hitam, abu-abu, putih ataupun silver. Saat ini banyak sekali rumah minimalis yang juga menggunakan teralis minimalis ini sebagai teralis rumah mereka. Model teralis minimalis memang sangatlah simple dan tidak rumit, meskipun begitu tampilan teralis jendela tersebut tidak akan terlihat kuno karena biasanya teralis jendela yang minimalis tetap mempertahankan kesan elegannya. Bagi anda yang ingin mengetahui informasi lebih detail mengenai teralis rumah minimalis. Maka berikut ini akan dipaparkan beberapa hal yang berikaitan dengan teralis jendela yang minimalis.

2.     Fungsi teralis jendela minimalis

Teralis rumah memiliki banyak sekali fungsinya, selain dapat meminimalisir rumah dari ancaman tindakan kriminal yang akhir-akhir ini sering terjadi di Indonesia, namun, teralis rumah ini juga memiliki fungsi lain. Berikut ini akan ada beberapa fungsi dari teralis rumah yang harus anda ketahui, yaitu :
  • Teralis berfungsi sebagai salah satu dekorasi interior rumah, dengan memiliki motif yang menarik dan unik maka teralis jendela tersebut akan membuat tampilan dalam rumah anda semakin cantik serta mewah.
  • Teralis berfungsi sebagai keamanan rumah, dengan menggunakan teralis pada jendela rumah ataupun kamar anda maka akan membuat penjahat ataupun pencuri yang ingin masuk ke dalam rumah anda akan kewalahan karena tidak dapat masuk melalui jendela rumah.
  • Teralis berfungsi sebagai sarana pertukaran udara pada saat anda membuka jendela rumah sehingga udara di dalam rumah akan tetap bersih
  • Teralis berfungsi sebagai pelindung kaca, dengan menggunakan teralis maka saat ada anak kecil yang bermain di dalam rumah akan membuat kaca jendela lebih aman dari risiko mengalami keretakan ketika terkena lemparan mainan dari dalam atau sebagainya.

3.     Bahan pembuatan teralis jendela 

Bahan yang digunakan untuk pembuatan teralis jendela  yang biasa digunakan ialah kayu, besi dan Stainless. Kayu memang dapat digunakan sebagai bahan untuk pembuatan teralis jendela rumah, akan tetapi penggunaan bahan kayu mempunyai kekurangan karena lebih mudah untuk rusak. Tidak hanya itu saja, bahan kayu yang digunakan untuk pembuatan teralis jendela rumah juga sangat sulit untuk dibentuk. Maka dari itu, seiring berjalannya waktu penggunaan teralis jendela rumah berbahan kayu sedikit-sedikit telah digantikan dengan penggunaan teralis jendela rumah yang berbahan besi. Penggunaan bahan besi untuk pembuatan teralis rumah memang akan membuat teralis jauh lebih kuat dan tahan lama ataupun tidak mudah untuk rusak. Model teralis jendela yang terbaru biasanya lebih difokuskan pada model yang sederhana, akan tetapi mampu bekerja sesuai dengan fungsinya, yakni tidak dapat dimasuki oleh orang secara paksa dan juga tidak membuat keadaan rumah terlihat seperti kurungan ataupun penjara.
Besi merupakan salah satu bahan yang sangat mudah untuk dibentuk. Hal inilah yang memudahkan bengkel las teralis rumah dapat menyesuaikan bentuk atau model teralis  yang sesuai dengan keinginan konsumen. Lihat (Harga Teralis Jendela Minimalis). Model dan harga teralis besi memang sangat banyak, ada yang memiliki model lingkaran yang berbentuk tumbuhan ataupun bunga yang bisa anda lihat pada besi tempa serta ada juga model ulir yang dapat memberikan kesan yang elegan dan simple pada jendela rumah anda. Meskipun bahan besi sangat kuat dan tahan lama namun bahan ini juga mempunyai kekurangannya yakni dapat mengalami perubahan warna, apalagi jika terdapat banyak sekali debu atau kotoran yang menempel pada teralis tersebut maka akan membuat anda kesulitan saat membersihkannya.

4.     Cara merawat teralis jendela 

Cara merawat teralis jendela  rumah yaitu dengan membersihkannya secara rutin dengan menggunakan lap basah agar kotoran ataupun debu yang menempel pada teralis jendela rumah anda dapat dibersihkan secara sempurna. Selain itu, anda juga harus mewaspadai air hujan agar tidak terkena teralis jendela rumah anda, karena percikan air hujan tersebut dapat membuat teralis jendela anda berkarat. Ketika teralis jendela rumah anda mengalami karatan maka akan membuat tampilan teralis jendela terlihat tidak terawat dan juga membuat keadaan dalam rumah anda terlihat tidak elegan serta kotor. Selain itu, cara lain untuk merawat teralis jendela rumah anda ialah dengan melapisi teralis jendela dengan menggunakan cat anti karat. Namun ada baiknya anda juga memperhatikan pemilihan warna cat karena hal ini juga dapat mempengaruhi tampilan model teralis jendela yang ada di rumah anda karena harga teralis jendela  tidaklah murah.

5.     Cara membeli teralis jendela agar tidak tertipu

Bagi anda yang ingin membeli teralis sebaiknya mengikuti cara ini, yakni membeli teralis pada perajin yang dapat dipercaya, dikenal banyak orang dan juga sudah berpengalaman dalam pembuatan teralis jendela rumah. Karena perajin teralis jendela yang terkenal akan selalu bisa diandalkan dan apapun yang ia kerjakan pasti akan terselesaikan dengan sempurna. Selanjutnya anda jangan terlalu mudah percaya kepada pedagang yang menjual teralis dengan harga teralis yang sangat murah karena bisa saja orang tersebut menjual teralis curian ataupun besi yang digunakan untuk pembuatan teralis sudah tidak layak digunakan. Selain itu, Bagi anda yang tidak ingin membeli teralis yang dijual di toko bangunan anda juga dapat memesannya secara langsung pada orang yang pandai besi. Setelahnya  anda hanya tinggal menggambar model teralis yang diinginkan lalu membawanya ke pandai besi tersebut.

6.     Jenis Teralis

Jenis Teralis dapat di beda kan menurut model nya,di lapangan teralis jendela di bagi menjadi 2 jenis yaitu teralis jenis model minimalis dan teralis jenis model tempa.kedua jenis teralis tersebut dapat di bedakan dari model atau bentuk nya,teralis jenis model minimalis lebih menonjolkan garis lurus vertikal atau pun horizontal sedangkan jenis teralis model tempa lebih menonjolkan lekukan-lekukan atau ukiran dengan tambahan ornamen yang lebih mengesankan tema klasik sehingga sangat cocok di pasang di rumah bergaya eropa.

7.     Harga teralis jendela 

Harga teralis jendela yang di tawarkan pada masing-masing model  dan ukuran  sangatlah bervariasi. Jika teralis yang ditawarkan memiliki model rumit (Tempa) maka dapat dipastikan jika harga teralis jendela ini akan dibanderol lebih mahal dibandingkan dengan harga teralis yang memiliki model yang sederhana (Minimalis). Untuk harga teralis jendela minimalis sekitar Rp 390.000 hingga Rp 1.000.000 per m2. Ketika anda membeli teralis rumah jangan hanya memperhatikan selera saja, akan tetapi anda juga harus menyesuaikannya dengan isi dompet. Selain itu, anda juga harus memilih corak teralis yang sesuai dengan model rumah.

Daftar Harga Teralis Jendela Terbaru

No.MaterialModel Teralis Harga /m2
1Nako 10mmMinimalis Rp     395.000
2Nako 10mmTempa Rp     550.000
3Nako 12mmMinimalis Rp     435.000
4Nako 12mmTempa Rp     610.000
5Nako 16mmMinimalis Rp     520.000
6Nako 16mmTempa Rp     700.000
*) Keterangan :
  • Harga teralis jendela tersebut dapat berubah sesuai model dan bahan
  • Bahan bisa custom sesuai dengan permintaan
  • Pengerjaan maksimal 1 minggu sesuai kuantiti
  • Finishing cat semprot (spray)

8.     Model Teralis

Model teralis saat ini sangat lah bervariasi dan akan sangat mudah anda temukan di internet,Selain desain model yang sangat mudah anda temukan di internet tidak jarang juga bengkel las atau pengrajin teralis yang menyediakan desain sendiri yang mejadikan model teralis rumah anda jadi berbeda dengan rumah tetaangga anda.
Berikut beberapa contoh gambar teralis yang berhasil kami kumpulkan dari berbagai sumber:

Teralis
Sumber:bengkel las ACDS (www.arbainlasciamis.shop)



Teralis
Sumber:bengkel las ACDS (www.arbainlasciamis.shop)



Sumber:https://arbainlaswp.wordpress.com/


Sumber:decoruma.com
sumber:www.bintangpasundan.com
Sumber:kreasindo.id
Sumber:asiabengkellas.com


Sumber:sahabatsolid.com
Sumber: http://jasateralissemarang.blogspot.com
Sumber: http://bengkelsinarberkah.blogspot.com
Sumber: https://griyasolusihidup.wordpress.com
Demikian sedikit info mengenai teralis dan semoga bisa bermanfaat untuk kita semua.
Hatur nuhun

YouTube